Skip to content
Shampo yang membuat rambut lembut

101 Rambut Kasar & Rekomendasi Shampo yang Membuat Rambut Lembut

Kenali Ciri Ciri Rambut Kasar & Jenis Shampo Untuk Rambut Lembut

 

Baik rambut lurus, bergelombang, atau keriting memiliki risiko rambut kasar. Rambut kasar biasanya memiliki ciri khas seperti helai rambut yang lebih tebal, lingkar yang lebih lebar, rambut kering, kesat saat kondisinya basah, mudah kusut, serta mudah bercabang.

Penyebab Rambut Kasar

Rambut kasar terjadi karena beberapa hal di bawah ini, misalnya:               

             1. Rambut yang sering ditata dengan alat pemanas dan produk berbahan kimia

            2. Terlalu sering melakukan pewarnaan, bleaching, dan smoothing

            3. Perawatan rambut yang kurang tepat

            4. Faktor keturunan

            5. Cuaca panas

            6. Kurang kandungan nutrisi dan asupan cairan ke dalam tubuh

Lalu shampo apa yang membuat rambut lembut? dan pakai produk rekomendasi yang mana? berikut rekomendasi terbaik dan juga perawatannya dari Sunsilk.

Cara Merawat Rambut Kasar

1. Gunakan Produk Conditioner dan Shampo Rambut Lembut yang Melembutkan Rambut

Apa yang harus dilakukan agar rambut lurus? cara merawat rambut kasar yang dapat dilakukan yaitu dengan memastikan kamu menggunakan shampo yang membuat rambut lembut setiap hari dengan kandungan alami di dalamnya, seperti rice extract.

Tambahkan pula dengan pemakaian conditioner rambut ataupun hair mist yang bisa mempertahankan kelembapan alami rambut selain menggunakan shampo untuk rambut halus dan lembut dan shampo untuk rambut lurus dan lembut. Salah satu tips rambut lembut ini berguna untuk mencegah rambut kesat dan patah, kusut, dan terasa kesat sehabis keramas.

shampo yang membuat rambut lembut dan tebal

Lalu Shampo apa yang bisa melembutkan dan menghaluskan rambut? Nah untuk bantu atasi rambut kasar, kamu harus menggunakan shampo yang membuat rambut lembut dan terhindar dari rambut kering. Rekomendasi shampo agar rambut halus dan lembut adalah shampo Sunsilk Super Shampoo Hello Lembut & Fleksibel untuk rambut kering dan kusut. Apakah sampo sunsilk bisa meluruskan rambut? tentu karena terdapat kandungan hyaluronic dan rice extract yang menjadikan rambut kamu 5X lebih lembut, fleksibel, serta mudah diatur.

2. Lakukan Deep Conditioning dan Masker Rambut

Salah satu risiko memiliki rambut kering dan kasar, yakni mudah bercabang. Nah, untuk mencegah masalah rambut tersebut terjadi, sebaiknya kamu luangkan waktu untuk melakukan deep conditioning minimal 2x seminggu selain dengan shampo yang bikin rambut lembut dan halus. Cara ini mampu menutrisi dan memberikan kelembapan yang lebih banyak, sehingga rambut jadi lebih halus dan mengembang kuat.

Penting juga nih Sis untuk melengkapi perawatan mingguan kamu dengan menggunakan masker rambut secara rutin yang bahannya berasal dari bahan-bahan alami dengan kandungan seperti alpukat, lidah buaya, minyak zaitun, pisang, susu, dan yogurt.

Baca juga: Tips Mendapatkan Rambut Lembut mudah diatur dengan Sunsilk Soft & Smooth

3. Istirahatkan Rambut dari Alat Pemanas

Seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa salah satu pemicu rambut kasar dan kering karena terlalu sering menggunakan alat pemanas rambut. Salah satu cara untuk mengembalikan kelembutan rambut dengan mengistirahatkan dulu rambut dari segala macam alat styling tersebut.

Ada baiknya kamu coba menata rambut dengan gaya yang lebih sederhana tanpa menggunakan catokan, misalnya kamu memilih half up do, kepang, atau ponytail.

4. Gunakan Sisir yang Tepat

Jangan sepelekan sisir yang kamu pakai ya, Sis! Pasalnya, bila sembarangan memilih sisir, maka akan tidak baik untuk kesehatan rambut kamu. Sesuaikan kerapatan gigi sisir dengan bentuk dan ketebalan rambut. Sebagai contoh, perawatan rambut yang agak tebal dan keriting sebaiknya menggunakan sisir bergigi jarang.

Baca Juga: Rekomendasi Shampo Meluruskan Rambut

Hindari juga menggunakan sisir kayu karena bakal membuat rambut kamu jadi semakin kasar dan kering.  Jangan pula menyisir saat kondisi rambut basah demi menghindari rambut jadi kusut dan rontok. Tips tambahan, sebelum disisir, bagilah rambut menjadi beberapa bagian. Tujuannya agar lebih mudah diatur dan mudah untuk mengatasi serta mencegah kusut dan kering. 

5. Potong Rambut Secara Teratur

Salah satu tips perawatan rambut lembut anti kering, yakni dengan memastikan dirimu memotong rambut secara rutin setiap 8-10 minggu sekali di salon. Cara ini bertujuan untuk membantu rambut terhindar dari kasar dan bercabang. Manfaat lainnya adalah demi mempertahankan bentuk dan gayanya mudah diatur tanpa takut rambut jadi kusut atau ujung rambut jadi bercabang.

6. Gunakan Sarung Bantal Berbahan Sutra

Salah satu keuntungan tidur di atas sarung bantal berbahan sutra, yakni membuat rambut terhindar dari kusut dan kerusakan. Alasannya karena bahan sutra mengurangi gesekan yang kasar pada rambut. Sutera pun cenderung menyerap lebih sedikit kelembapan, sehingga rambut bisa mempertahankan kilau dan minyak alaminya.

7. Pastikan Produk Perawatan Rambut Tidak Berbahan Dasar Alkohol

Sebelum menggunakan produk perawatan rambut, pastikan komposisinya bebas alkohol atau rendah alkohol, ya Sis!  Soalnya, bahan yang satu ini ternyata mampu menghilangkan kelembapan rambut. Akibatnya, rambut jadi kering dan kasar serta mudah rusak.

Itu tadi cara merawat rambut kasar dan rekomendasi produk shampo biar rambut lembut terbaik untuk membuat rambut lembut dan anti kering dari Sunsilk. Sunsilk Super Shampoo Hello Lembut & Fleksibel bisa kamu peroleh di toko terdekat di tempat tinggalmu seperti minimarket atau sepermarket dengan ukuran 160ml dan 300 ml.

Jadi, tunggu apalagi? Dapatkan rambut lembut dan fleksibel anti kering dengan perawatan rambut menggunakan Sunsilk Super Shampoo Hello Lembut & Fleksibel sekarang.

Baca juga: Cara Agar Rambut Lembut dengan Menggunakan Bahan Alami