Rambut kering merupakan salah satu masalah rambut yang banyak dialami oleh orang yang tinggal di daerah tropis. Keluhan ini biasanya akan ditandai dengan tekstur rambut yang terasa kasar, rambut tampak kusam, dan sulit diatur karena umumnya rambut kering cenderung mengembang.
Penyebab Umum Dan Faktor Risiko Rambut Kering
Penyebab utama rambut kering adalah paparan sinar matahari berlebihan yang menyebabkan rambut kehilangan minyak alaminya. Kondisi ini pada akhirnya membuat batang rambut tidak mendapatkan nutrisi yang cukup. Selain rambut yang kering dan kasar, keluhan lain yang mungkin muncul adalah kulit kepala yang mengelupas.
Melansir dari Allthingshair.com, selain paparan sinar matahari yang berlebihan, rambut kering juga bisa terjadi akibat beberapa faktor berikut ini:
1. Terlalu sering keramas, dalam hal ini setiap hari. alih-alih membuat rambut dan kulit kepala menjadi bersih, cara keramas yang salah ini justru bisa menghilangkan kelembapan rambut akibat paparan bahan kimia yang terdapat di dalam produk shampo. Maka tak heran jika pada akhirnya menyebabkan rambut menjadi kering, kusut, mengembang, dan susah diatur.
2. Membilas rambut menggunakan air hangat setelah keramas justru bisa membuka kutikula dan menghilangkan kelembapan rambut. Meski membilas rambut menggunakan air hangat rasanya sangat nyaman, namun jika dilakukan terus-menerus bisa meningkat risiko rambut kering loh, Sis!
3. Menggunakan produk shampo yang mengandung kadar alkohol tinggi. Kandungan alkohol yang berlebihan inilah yang bisa membuat rambut menjadi kering dan cepat mengembang atau megar.
4. Menggosok rambut secara kasar saat mengeringkan rambut setelah keramas dapat menyebabkan gesekan pada kutikula, sehingga rambut menjadi kasar, kering, dan mengembang.
5. Styling rambut dalam kondisi basah menggunakan hair dryer dan alat catokan dengan suhu yang cukup panas.
6. Melewatkan penggunaan conditioner setelah keramas.
8 Tips Merawat Rambut Kering di Rumah
Agar tak perlu lagi menjumpai rambut kering, mengembang, dan sulit diatur, berikut ini beberapa tips perawatan rambut kering yang bisa kamu lakukan:
1. Menggunakan shampo dan conditioner untuk rambut kering
Utamakan produk yang mengandung minyak alami, seperti argan oil yang mampu melembapkan, melembutkan, serta melindungi rambut dari paparan sinar matahari.
2. Menggunakan hair mist untuk melembutkan dan mengembalikan kilau alami rambut
Bukan hanya sesudah keramas saja, kamu juga bisa mengandalkan hair mist di beberapa kesempatan lain, seperti sehabis mengenakan helm, terkena debu atau asap kendaraan maupun lingkungan sekitar, bangun tidur, setelah berpanas-panasan, setelah menggunakan hijab, dan lainnya.
3. Memotong ujung rambut 8-14 minggu sekali
Tak hanya membuat tampilan jadi lebih segar, rambut yang ditrim secara rutin akan membantu nutrisi rambut tersalurkan dengan baik. Memotong rambut juga bisa dijadikan sebagai langkah mencegah rambut bercabang yang sering muncul jika rambut sangat kering.
4. Mengonsumsi makanan yang bernutrisi
Ada baiknya untuk mengonsumsi makanan kaya protein, antioksidan, dan Omega 3 utnuk membuat rambut lebih sehat dan terlihat berkilau. Beberapa makanan yang mengandung protein dan Omega 3 antara lain makarel, salmon, sarden, tiram, dan tuna. Sedangkan makanan yang kaya antioksidan, seperti buah berry, tomat, brokoli, dan kacang-kacangan.
5. Mengeringkan rambut dengan handuk lembut
Caranya adalah dengan menepuknya perlahan, lalu mengeringkannya dengan bantuan angin. Jika terpaksa menggunakan hair dryer, pastikan untuk menggunakan suhu paling rendah, ya.
6. Tidur menggunakan sarung bantal berbahan sutera
Lebih lembut dari bahan katun, bahan sutera tidak akan membuat rambut jadi kasar dan tetap menjaga kelembapan alami rambut.
7. Masker rambut dari lidah buaya
Caranya ambil bagian daging tanaman lidah buaya yang berwarna bening, oleskan pada rambut dan kulit kepala secara merata. Diamkan beberapa saat, kemudian bersihkan menggunakan shampo untuk rambut kering dan bilas dengan air dingin yang bersih. Tanaman lidah buaya kaya antioksidan untuk mencegah peradangan sekaligus menjaga kelembapan rambut secara alami.
8. Menggunakan pelindung rambut
Agar tidak terpapar sinar matahari berlebihan, sebaiknya gunakan pelindung rambut seperti scarf, topi, atau payung.